Judul drama :
It's okay to not be okay
(Psycho but it's all right)
Genre:
romansa, comedy, fantasy, medical, psychological, melodrama
Pengarang:
Jo Yong
Sutradara:
Park Shin Woo
Pemeran:
Kim Soo Hyun
Seo Ye Ji
Oh Jung Se
Park Gyu Young
Negara:
korea selatan
Bahasa:
korea
Dirilis:
20 Juni 2020
Episode:
16 (durasi 75 menit)
Rumah produksi:
Studio Dragon
Story TV
Gold Medalist
Drama ini mengisahkan seorang adik yang berprofesi sebagai perawat bangsal psikiatri bernama Moon Kang Tae (Kim Soo Hyun) yang memiliki kewajiban merawat dan menjaga kakaknya yang autism. Ini adalah pesan ibunya yang membuatnya merasa cemburu ia merasa diabaikan dan melihat kakaknya lebih diperhatikan tapi dia tidak bisa berbuat apa-apa. Hingga suatu saat kakaknya, Moon sang Tae (Oh Jung Se) menyaksikan pembunuhan ibunya. Ia melihat sang pembunuh menggunakan bros motif kupu-kupu. Kenangan buruk ini membuatnya takut dan untuk bersembunyi dari kupu-kupu di setiap musim gugur mereka harus berpindah kota.
Moon Kang Tae pun yang memiliki sifat empati dan penyabar harus mengikuti kemauan kakaknya sehingga dia tidak dapat menjalani kehidupan normal. Untuk menenangkan perasaan kakaknya, ia memberikan apa yang disukai kakaknya yaitu buku cerita anak dan boneka dinosaurus. Setiap kakaknya gelisah ia akan memeluk bondeka dinosaurus hingga merasa tenang. Melihat kakaknya yang seringkali bermimpi buruk Ia jahitkan boneka kecil yang dibelakangnya memikul kantong besar untuk menangkap mimpi buruk yaitu Mang Tae.
Walaupun Moon Sang Tae yang berumur 35 tahun bertingkah seperti anak-anak, ia berusaha menganggap dirinya sebagai orang dewasa dan menjadi orang tua untuk adiknya. Dengan keahliannya menggambar, ia bercita-cita menjadi ilustrator cerita buku anak.
Hingga suatu hari Moon Kang Tae bertemu penulis buku cerita anak Ko Moon Young (Seo Ye Ji). Ia adalah penulis terkenal berparas cantik namun memiliki kepribadian anti sosial dan mengekspresikan diri dengan mengucapkan kata-kata buruk. Di masa kecil hidupnya lebih diatur oleh ibunya. Ibunya selalu menganggap ia puteri yang tinggal di kastil mewah. Ketika ia melihat ayahnya membunuh ibunya timbul perasaan benci pada ayahnya akibatnya ia selalu bermimpi buruk. . Hal ini membuatnya trauma dengan masa kecilnya dan ia menjadi penulis seperti ibunya.
Melihat tatapan Ko Moon Young mengingatkan Moon Kang Tae kembali ke masa kecilnya. Diwaktu pertemuannya pertama kali dengan Ko Moon Young saat ia menolong kakaknya yang jatuh dalam kolam es. Dan ia sendiri terjebak dalam kolam es hingga datang Ko Moon Young membantunya keluar. Ia ingin berteman dengannya tapi di usir dari rumahnya. Ini membuatnya kecewa dan tidak ingin terlibat dengan perasaan cinta. Pengalaman Itu membuatnya menghindari Ko Moon Young. Tapi Ko Moon Young selalu berusaha mendekatinya. Ia mulai menyadari bahwa selama ini kenangan masa lalu menghantuinya sehingga ia tidak merasa bahagia. Setelah ia mampu menerima kenangan buruk itu, ia mencoba untuk jatuh cinta dan menjalani hidupnya.
Pada drama ini alur cerita masa kini sesekali kembali ke masa lalu. Memperlihatkan masa lalu yang mempengaruhi kehidupan dewasa sangat menarik untuk di tonton. Diantara cerita diselingi adegan lucu dan penampilan gambar yang menarik membuat penonton tidak merasa jenuh. Didukung lagu dan musik yang dimainkan juga menggugah perasaan untuk ikut merasakan alur cerita.
Banyak pelajaran hidup yang bisa di ambil dari cerita drama ini diantaranya, Trauma tidak harus dihindari terlihat ketiga tokoh dalam drama ini saling membantu dalam menghadapi perasaan trauma hingga mereka bisa menerima kejadian masa lalu untuk dapat menjalani hidup lebih baik.
Moon Kong Tae seorang yang sulit mengekspresikan emosinya. Dengan curhat,marah atau menangis akan membantumu memulihkan diri.
Moon sang Tae sering mengucapkan "tidak apa-apa menjadi berbeda". Ini mengartikan berbeda dari yang lain membuatmu terlihat lebih dari mereka.
Orang tua menyampaikan rasa sayang dengan cara berbeda. Akhirnya Moon Kang Tae menyadari ibunya juga sayang padanya. Ko Moon Young pun mulai merasakan bahwa pada dasarnya ayahnya menyayanginya dengan cara melindunginya dari sikap buruk ibunya.
Butterfly hugh (pelukan kupu-kupu) adegan dimana Kang Tae mengajarkan Moon Young untuk mengendalikan emosinya. Dengan cara menyilangkan tangannya ke dada dan menghitung sampai tiga untuk menenangkan diri.
Kita membahas drama yang sama Kak. Benar kata Kak Irai, walaupun dramanya sama, tetapi bahasannya pasti berbeda. Jadi bisa melihat satu drama dari berbagai sudut pandang.
BalasHapusIya,asik juga ya resensi ini bisa saling tukar pemikiran
HapusKiat terapi emosi yang menarik 😍
BalasHapusAyo di tonton mbak
Hapussuka sama drama ini, ostnya juga bagus.
BalasHapus